Ensiklopedia Islam
Advertisement

Setiap Muslim perlu mengetahui yang halal dan yang haram dalam jual-beli dan usaha. Buku karya Abu Muhammad ibn Zayd ini dihadirkan untuk keperluan tersebut, sekaligus menambah rujukan pembelajaran mengenai Fiqih Muamalah.

Buku ini merupakan cuplikan, yakni Bab 34 Ar-Risalah, buku karyanya yang mencakup topik yang luas. Abu Muhammad menulis buku ini, yang merupakan buku pertamanya, pada usianya yang sangat muda, yakni 17 tahun! Namun buku tersebut diterima dengan baik oleh umat Islam pada saat itu, dan minat para sarjana sesudahnya terhadapnya pun tidak pernah surut. Sampai hari ini. Kini Bab 34 buku tersebut dihadirkan dalam bahasa Indonesia.

Ibn Zayd menulis banyak buku. Tetapi kontribusinya yang paling penting adalah buku Ar-Risalah. Buku ini, yang ditujukan untuk pendidikan kaum muda, mencerminkan minat kuat Abu Muhammad terhadap pendidikan, dan dengan demikian memberinya posisi terkemuka sebagai salah satu pendukung pendidikan paling awal dalam sejarah.

Secara keseluruhan, Ar-Risalah adalah ringkasan dari aspek-aspek utama 'Aqidah (Iman), Fiqih (Yurisprudensi) dan Akhlaq (Karakter), dan dengan demikian menjelaskan esensi pendidikan dalam hal ketiga prinsip ini. Ar-Risalah dibagi menjadi 45 bab kecil, hingga mudah dibaca dan dimengerti. Dan Bab 34, yang sebagian besar mengisi buku ini, mencakup hukum jual-beli.

Advertisement